Tips Agar Motor Matic Irit Bbm


Tips Agar Motor Matic Irit Bbm – Motor matic adalah jenis sepeda motor terlaris saat ini, karena selain harganya relatif terjangkau perawatannya sangat sederhana. 
Namun lama-kelamaan konsumsi BBM pada motor matic jadi permasalahan bagi kebanyakan biker sekarang ini, sebab rata-rata motor matic lumayan boros bahan bakar bila dibandingkan dengan jenis motor bebek. 

Lalu apa yang menjadi penyebabnya dan bagaimanakah cara mengatasinya? Untuk itulah pada kesempatan ini kita akan membahas tips agar motor matic irit BBM.

Tips Agar Motor Matic Irit Bbm salah satu caranya yaitu dengan melakukan setting di bagian CVT. Supaya motor matic irit mesin samping/ CVT maka harus disetting lebih responsip, ketika performa mesin matic diputaran bawah jadi lebih responsif, maka dapat membuat pemakaian Bbm lebih irit. Karena grip gas tidak perlu diputar terlalu dalam, agar roda ban bergerak.
Adapun beberapa motor matic yang beredar di Indonesia, membutuhkan grip gas yang dipelintir lebih dalam mulai dari berhenti hingga jalan yaitu di kisarannya 1.500 rpm. Supaya bisa lebih responsif ada beberapa hal penting dalam CVT yang dapat diseting ulang diantaranya yaitu:

1. Setting Roller
Berat roller haruslah dibuat lebih ringan jika dibandingkan dari standarnya. Ini menjadi trik utama supaya mesin lebih responsif saat di putaran rendah. Tetapi pengurangan bobot roller tidak boleh terlalu banyak karena bisa mempengaruhi performa matic di putaran atas. 

2. Setting Kampas Kopling 
Mengurangi bobot roller, maka dapat mempercepat bukaan pully. Efeknya yaitu terjadi di bagian kampas sentrifugal menjadi ikut cepat terangkat. Adapun per kampas yang sebanyak 3 buah, punya peranan penting pada bagian ini. Jika ketiganya lemah, maka dapat dipastikan kampas mudah slip serta tenaga baru dapat dirasakan ketika putaran mesin tengah menuju ke atas. Biasanya solusi supaya kampas kopling sentrifugal tidak mudah slip yaitu mengganti ketiga per yang standar menjadi per lebih keras lagi.

3. Setting Bagian Per CVT
Dengan tanpa mengganti roller yang standar, mesin matic juga dapat lebih responsif. Teapi diperlukan penggantian part standar dengan yang memiliki label racing yang dapat mendongkrak performa mesin pada rpm bawah.
Demikianlah info tentang Tips Agar Motor Matic Irit Bbm, semoga bermanfaat
Mungkin Kamu Tertarik?
loading...
JANGAN LUPA LIKE DAN BAGIKAN YA!
TERIMA KASIH :)

0 Response to "Tips Agar Motor Matic Irit Bbm"

Posting Komentar